Gempa 8,8 SR diJepang Sebabkan Kebakaran dan Tsunami 10 Meter

Written By Lingkar Dunia on Friday, March 11, 2011 | 12:22 AM

Tokyo - Gempa di Jepang yang telah dinaikkan dari 8,8 menjadi 8,9 SR menghentak prefektur Miyagi, yang terdapat di timur laut negara maju itu.

Gempa itu menyebabkan banyak orang terluka, kebakaran dan tsunami setinggi 10 meter di daerah pesisir pantai. Demikian saksi mata pada televisi NHK sebagaimana dilansir Reuters, Jumat (11/3/2011).

Gempa yang berpusat 373 km dari Tokyo ini juga menyebabkan warga Tokyo panik. Orang kantoran berhamburan semua, keluar dari gedung. Sedangkan yang berada di Disneyland dievakuasi.

Orang Indonesia yang berada di Disneyland menyatakan, jalanan di kawasan itu meregang, aspal terkelupas dan tiang listrik ambruk. Sungguh horor!


sumber : http://www.detiknews.com/read/2011/03/11/142642/1589546/10/gempa-jepang-sebabkan-kebakaran-dan-tsunami-10-meter

0 comments:

Post a Comment